BijakFun

Suku Aborigin, Buka Dialog Kebutuhan Disabilitas Melalui Budaya Yarning

Suku Aborigin melakukan sesi dialog untuk bertukar cerita mengenai akomodasi layanan disabilitas bagi suku mereka.

1,356  views

KamiBijak.com, Hiburan – Disabilitas suku Aborigin Australia membentuk komunitas ruang komunikasi dan seni, yakni Yarning. Sesi Yarning dilakukan untuk memenuhi kebutuhan disabilitas Aborigin.

Pasalnya, terdapat kekosongan layanan disabilitas dan belum terakomodasi platform jaminan sosial nasional disabilitas Australia atau NDIS.

June, Riemer, Gumbaynggirr Dunghutti Woman, the Deputy Chief Executive of First Peoples Disability Network, mengungkapkan harus ada pengertian mengenai kebutuhan dari para disabilitas dalam kerang perbedaan budaya, seperti dikutip dari tempo.co.

Sesi Yarning sendiri dilakukan dengan kegiatan seni, berbagi cerita, dan kunjungan ke tempat tertentu yang mengakomodasi layanan disabilitas suku Aborigin. Kegiatan yang berlangsung selama 3 jam setiap minggu diadakan di Perth, Australia Barat. 

Mulanya, kegiatan dicetuskan oleh Kerrie Colgate, perempuan dari suku Aborigin. Pada generasi pertama, Yarning digunakan sebagai pengantar tidur, kemudian beranjak membahas pengetahuan umum sebagai sarana belajar bagi generasi Aborigin.

Uniknya, dalam sesi tersebut, para anggota suku membahas mengenai kebutuhan para disabilitas yang belum tersedia di NDIS dengan perspektif budaya.

Kondisi yang dialami suku Aborigin, membuat para anggota untuk berdialog dalam sesi Yarning. Kondisi nyata yang dialami mereka, yakni mereka kesulitan untuk mendapatkan pendamping bagi anak Aborigin yang mengalami disabilitas berat.

Salah satu anggota suku, Rebecca Dickson, mengungkapkan bahwa ia membutuhkan pekerja sosial untuk anaknya yang mengalami pertumbuhan dan perkembangan mental intelektual.  (MG/Galuh)

Sumber: tempo.co

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel
 
Follow kami juga di sini: 
 
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.