BijakFun

Park Eun Bin Raih Daesang Berkat Peran Pengacara Autis

Park Eun Bin merupakan aktris yang memerankan karakter Woo Young Woo, seorang pengacara autis yang jenius.

1,072  views

KamiBijak.com, Hiburan – Masih ingat dengan drama Korea “Extra Ordinary Attorney Woo”? Pemeran utama, Park Eun Bin mendapatkan penghargaan Daesang Grand Prize dalam ajang Baeksang Arts Award, loh.

Melalui perannya menjadi Woo Young Woo, pengacara autis yang jenius, Park Eun Bin berhasil mendapatkan banyak pujian.

Untuk membawakan karakter pengacara autis, tentu tidak mudah. Namun, akting dari mantan aktris cilik tersebut berhasil memikat perhatian penonton.

Peran yang tidak biasa terlihat di drama Korea ini membuat penonton melihat kualitas akting yang apik. Park Eun Bin bukan hanya harus mendalami peran sebagai disabilitas autis, melainkan dirinya harus memahami hukum Korea sebagai pengacara.

“Saat masih kecil aku berpikir bahwa aku tidak boleh melepaskan impianku sebagai artis,” ujar Park Eunbin saat live TikTok Baeksang Arts Award, seperti dikutip dari sumenep.jatimnetwork.com.

Dalam pidato kemenangannya, Park Eun Bin mengungkapkan bahwa suatu hari nanti dia bisa menerima Daesang dan hari itu ia telah mencapai impiannya. 

Setelah berkarir sejak 1998, saat usianya masih 6 tahun dalam drama “White Night 3.98”, Park Eun Bin banyak memerankan berbagai karakter yang berbeda dalam drama Korea. (MG/Galuh)

Sumber: sumenep.jatimnetwork.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   

Follow kami juga di sini: 

 
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.