KabarBijak

Kapolsek Malang Berjanji Akan Memberikan SIM Kepada Komunitas Tuli

Mewakili Kapolresta Malang Kota dan Seizin Walikota Malang, Kapolsek akan membuat SIM untuk komunitas Tuli.

2,818  views

KamiBijak.com, Infosiana – Masih dalam suasana Hari Disabilitas Internasional yang jatuh tepat pada setiap tanggal 3 Desember, pada penyambutan ini diperingati juga melalui acara Apresiasi Karya Inklusi yang diselenggarakan oleh Lingkar Sosial Indonesia (LINKSOS) dan juga didukung oleh 50 organisasi di wilayah Jawa Timur. 

Pada acara tersebut, Dewan Pembina LINKSOS, Kertyaning Tyas mengharapkan agar para penyandang disabilitas yang mengendarai kendaraan agar bisa mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM).

“Kesulitan, tantangan, dan hambatan teman-teman Tuli memperoleh SIM ada beberapa faktor. Pertama, karena belum ada ketetapan atau regulasi yang mengatur bahwa Tuli boleh berkendara. Kedua, karena belum ada ketetapan yang mengatur di tingkat pusat, sehingga ini tergantung dari kebijakan di masing-masing kepolisian,” tuturnya.

Ken sapaan akrabnya menjelaskan bahwa selain ini yang terfasilitasi SIM adalah teman-teman dengan disabilitas fisik, tetapi untuk teman Tuli mereka belum terfasilitasi SIM.

Menanggapi permintaan mengenai pemberian SIM untuk penyandang disabilitas, Kompol Yusuf Suryadi, Kapolsek Kedungkandang mengungkapkan bahwa ia dan seluruh pihaknya akan berusaha untuk mewujudkan mimpi itu.

“Seizin Bapak Walikota Malang, Bapak Kapolresta Malang Kota, permintaan SIM bagi penyandang disabilitas nantinya akan kami wujudkan,” janji Kompol Yusuf. (GLOR/MG)

Sumber : https://malangpagi.com/polresta-malang-kota-bakal-wujudkan-sim-bagi-disabilitas-tuli/         

#KabarBijak
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:     
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom 
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram 
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook 
TikTok: http://bit.ly/KamiBijakIDTikTok 

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat