KabarBijak

Gelaran Tour De Borobudur 2022, Ganjar Ajak Disabilitas Gambar Jersey Resmi untuk Lomba

Gelaran Tour De Borobudur dimulai pada 5-6 November 2022, hadiah yang diperebutkan tahun ini berjumlah Rp 150 juta bagi para pemenang

1,918  views

KamiBijak.com, Infosiana – Gelaran Tour De Borobudur ke-22 hadir kembali tahun ini pada 5-6 November 2022. Hadiah yang diperebutkan tahun ini pun berjumlah Rp 150 juta bagi para pemenang.

Ganjar Libatkan Penyandang Disabilitas Gambar Jersi Resmi Tour De Borobudur  2022 | kumparan.com

Ganjar Pranowo selaku Gubernur Jawa Tengah menyebutkan, jika ajang ini sangat dinanti-nantikan para atlet pesepeda se-Indonesia. ia berharap gelaran ini bisa menjadi pemantik semangat para atlet pesepeda untuk meningkatkan prestasinya. 

"Kita harapkan ini satu memacu atlet kita untuk semakin berprestasi, yang kedua tourismnya bisa jalan lagi," kata Ganjar usai konferensi pers Tour De Borobudur ke-22 di GOR Jatidiri, Kota Semarang, Rabu (28/9/2022).

Ganjar juga menyebutkan gelaran Tour De Borobudur tahun ini juga melibatkan lebih banyak pihak untuk berpartisipasi. Hal ini bertujuan agar promosi pariwisata yang dilakukan bisa lebih optimal.

Ganjar bersama Bank Jateng selaku penyelenggara Tour De Borobudur turut mengajak anak-anak disabilitas. Mereka diberi kesempatan untuk menggambar dan mewarnai jersey resmi yang telah didesain sebelumnya.

Ganjar Libatkan Penyandang Disabilitas Gambar Jersey Resmi Tour De  Borobudur 2022

Ganjar pun memuji hasil karya para anak disabilitas yang dicetak dalam jersey resmi Tour De Borobudur. Menurut dia, jerseynya mampu mewakili ikon daerah Jawa Tengah.

"Para disabilitas itu kita ajak mereka mendesain (jersey Tour De Borobudur) dan sekarang ditempelkan di jersey yang ada di acara nantinya, ini cara kita berkolaborasi dan memberikan semangat," jelas Ganjar.

Ia juga berharap ajang serupa dapat diselenggarakan dengan jauh lebih bagus dari tahun-tahun sebelumnya agar mampu naik kelas menjadi event yang jauh lebih besar hingga kelas internasional.

"Latihan terus, lomba terus agar kemudian bisa juara dan ini dijadikan event untuk mereka. Untuk panitia bikin mereka lebih nyaman, dan orang akan lebih paham menyelenggarakan event dan naik kelas jadi event jauh lebih besar. Seperti layaknya tour sepeda yang lain di kelas dunia maupun model-model lari-lari yang ada itu," ujar Ganjar. (MG/Dicky)

Sumber: Liputan6.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   
 
 

Terima kasih sudah menonton. Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.