KabarBijak

100 Disabilitas di Medan Terima Bantuan Kaki dan Tangan Palsu

Pemberian kaki dan tangan palsu ini berasal dari WOM Finance.

2,849  views

KamiBijak.com, Infosiana –  Sebanyak 100 disabilitas di Medan, Sumatra Utara menerima bantuan kaki dan tangan palsu serta brace dari WOM Finance. Penyerahan bantuan ini dilakukan di Yayasan Sosial Moral Sejati Nusantara Abadi.

Direktur WOM Finance Cincin Lisa Hadi mengatakan, bantuan kaki dan tangan palsu serta brace diharapkan bermanfaat untuk disabilitas agar dapat beraktivitas sehari-hari.

"Pemberian kaki dan tangan palsu ini kami lakukan karena masih banyak masyarakat yang membutuhkannya. Mereka usia muda hingga orang tua yang tidak mampu untuk membeli karena harganya yang masih relatif mahal," kata Cincin, dilansir dari IDNtimes.com, Rabu (28/9/2022).

Cincin mengatakan pemberian bantuan kaki dan tangan palsu ini berbeda dengan bantuan lain. Pemberian kaki dan tangan palsu ini bersifat sangat spesifik sehingga sebelum diberikan kepada penerima maka harus diukur terlebih dahulu.

"Jadi memang harus benar-benar diukur dan disesuaikan dengan para penerima sebelum diberikan," ujar Cincin.

Direktur WOM Finance ini berharap dengan adanya bantuan alat bantu berupa kaki dan tangan palsu serta brace ini dapat memberikan semangat hidup para penerima dan mampu berkarya secara mandiri. Ia juga berharap penerima tidak lagi merasa malu dan minder akan keadaannya.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka pelaksanaan Corporate Social Responsibility (CSR) perseroan kepada seluruh masyarakat di sekitar tempat perseroan berbisnis.

"WOM Finance rutin mengadakan kegiatan CSR untuk masyarakat yang membutuhkan. Adapun kegiatan pemberian bantuan kaki, tangan palsu dan brace ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta membantu mereka memperoleh bantuan kesehatan secara gratis," ujar Cincin.

Business Unit Head WOM Finance Regional Sumatra Utara Effendi Simatupang menjelaskan, disabilitas yang memperoleh bantuan ini pada umumnya merupakan disabilitas yang kurang mampu dan diamputasi akibat kecelakaan, pengidap penyakit polio, dan diabetes.

"WOM Finance rutin memberikan bantuan kepada masyarakat. Sebelumnya pada 26 dan 27 Agustus 2022 telah melakukan pengukuran di Yayasan Moral Sejati Nusantara Abadi," katanya.

Kegiatan ini merupakan kerjasama WOM Finance dengan Yayasan Peduli Tuna Daksa (YPTD) dan Yayasan Sosial Moral Sejati Nusantara Abadi. (MG/Nadia)

Sumber: IDNtimes.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   

Follow kami juga di sini: 

 
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.